Workshop Pengelolaan Journal Of Policy And T Bureaucracy Managemen (JPBM) Program Studi Administrasi Publik Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Mulawarman

WORKSHOP PENGELOLAAN JOURNAL OF POLICY AND BUREAUCRACY MANAGEMENT (JPBM) – PROGRAM STUDI ADMINSITRASI PUBLIK

Jurnal ilmiah  adalah ruh dari eksistensi sebuah perguruan tinggi. Indikasi kemajuan sebuah perguruan tinggi salah satunya diukur melalui kemampuannya dalam pengelolaan dan manajemen jurnal ilmiah.  Tentu saja, kualitas pengelolaan jurnal juga harus diimbangi dengan penelitian aktif oleh para dosen yang hasilnya dipublikasikan melalui junal bereputasi, baik nasional maupun internasional.

Aktivitas pengelolaan jurnal ilmiah pada saat ini diarahkan dalam bentuk daring (online) agar diseminasi dan sebaran akses semakin luas dibandingkan dengan jurnal cetak. Salah satu sistem pengelolaan yang banyak digunakan saat ini adalah Open Journal Sistem (OJS). Melalui OJS pengelolaan jurnal lebih tertata dan terdokumentasi secara baik dan rapi.

Permasalahan pengelolaan jurnal yang paling mendasar adalah kurangnya sdm yang terlibat dalam proses penerbitan jurnal. Pengelolaan jurnal untuk dapat memenuhi standard dan kualitas publikasi dalam menggunakan OJS ini memerlukan kerjasama yang baik dari mulai penulis, editor, section editor, editor layout, dan proof reader. Pengelolaan OJS yang baik minimal mempunyai SDM yang berperan dengan baik dalam proses penerbitan jurnal..

Terkait dengan hal tersebut, maka perlu ada workshop bagi pengelola jurnal prodi administrasi public baik jurnal yang berbasis OJS maupun jurnal resipatory.

Author: admin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *